Pantai Indrayanti terletak di kawasan pantai Sundak kecamatan
Tepus kabupaten Gunungkidul. Pantai berpasir putih yang menghampar
dari timur hingga barat ini terbilang baru dan cukup indah. Selain indah,
kawasan pantai ini cukup bersih, karena pengelola pantai ini mengenakan denda
pada setiap pengunjungnya apabila ketahuan membuang sampah sembarangan.
Pengelola pantai menyediakan beberapa buah jetsky yang bisa disewa para pengunjung pantai untuk menikmati keindahan pantai dari sisi lain, selain kenikmatan berjetsky ria tentunya. Selepas berjetsky, pengunjung bisa bermain di tepian pantai sembari bermain air laut dan menikmati deburan ombak yang menyapu bibir pantai atau bisa juga berjemur.
Di bagian Barat dari pintu masuk pantai, terdapat gunungan batu karang yang cukup besar dan elok. Dibalik batu karang tersebut terdapat pantai berpasir putih yang cukup luas.
Lelah bermain air dan berjemur, pengunjung dapat beristirahat di gazebo yang ada di tepian pantai sembari menikmati hidangan makanan ditemani minuman dingin yang menyejukkan.
Pengelola pantai juga menyediakan tempat penginapan untuk rombongan atau keluarga, sehingga para pengunjung bisa beristirahat di kawasan pantai tersebut sambil menikmati malam di pantai.
Fasilitas:
- Pondok Penginapan
- Kamar Mandi
- Gazebo - Gazebo
- Pondok Panggung Makanan & Minuman:
- Ayam Goreng/Bakar
- Ikan Bakar/Goreng
- Es Kelapa Muda
Selamat berkunjung di Pantai Indrayanti..........
Pengelola pantai menyediakan beberapa buah jetsky yang bisa disewa para pengunjung pantai untuk menikmati keindahan pantai dari sisi lain, selain kenikmatan berjetsky ria tentunya. Selepas berjetsky, pengunjung bisa bermain di tepian pantai sembari bermain air laut dan menikmati deburan ombak yang menyapu bibir pantai atau bisa juga berjemur.
Di bagian Barat dari pintu masuk pantai, terdapat gunungan batu karang yang cukup besar dan elok. Dibalik batu karang tersebut terdapat pantai berpasir putih yang cukup luas.
Lelah bermain air dan berjemur, pengunjung dapat beristirahat di gazebo yang ada di tepian pantai sembari menikmati hidangan makanan ditemani minuman dingin yang menyejukkan.
Pengelola pantai juga menyediakan tempat penginapan untuk rombongan atau keluarga, sehingga para pengunjung bisa beristirahat di kawasan pantai tersebut sambil menikmati malam di pantai.
Fasilitas:
- Pondok Penginapan
- Kamar Mandi
- Gazebo - Gazebo
- Pondok Panggung Makanan & Minuman:
- Ayam Goreng/Bakar
- Ikan Bakar/Goreng
- Es Kelapa Muda
Selamat berkunjung di Pantai Indrayanti..........
0 komentar:
Posting Komentar